Menu makan siang biasanya butuh asupan gizi dan protein yang cukup, maka dari itu kita harus menyiapkan bekal makan siang yang sesuai dengan kebutuhan siang hari kita dan tetntunya cepat dalam pembuatannya. Orak arik adalah makanan yang terbuat dari irisan kol atau sayuran lainnya yang diiris tipis dan halus dan ditumis dengan telur yang kemudian diorak-arik. Berikut ini resep membuat Telur Asin dan Orak-Arik Sayur yang Enak
Bahan :
2 butir telur asin yang masih mentah
5 butir bawang merah, dan diiris tipis
2 siung bawang putih, yang dicincang halus
1 sendok teh kecap ikan/asin
2 buah wortel, dipotong/diserut bentuk korek programming interface
8 lembar kol/kubis, dan diiris tipis
1 batang daun bawang, dan diiris tipis
1 tongkol jagung manis, yang disisir/pipil bijinya
1/2 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
Cara membuat :
Langkah pertama Pecahkan telur asin di dalam mangkuk. Tekan-tekan kuning telurnya yang menggumpal menggunakan garpu supaya pecah dan kemudian menjadi berbutir kecil-kecil. Kemudian panaskan minyak di wajan dan masukkan telur asin yang sudah menjadi butir-butir kecil , dan diaduk sampai berbutir-butir dan matang. Angkat, sisihkan.
Tahap petama selesai dan saatnya tahap kedua tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, dan beri kecap ikan secukupnya.
Setelah itu masukkan wortel dan masak sampai matang. Jika perlu beri 2-3 sendok makan air supaya cepat empuk.
Dan menyusul kol, daun bawang dan jagung manis, beri garam, gula dan merica, aduk sampai rata. coba cicipi rasanya. jika sudah dirasa cukup enak terakhir mmasukkan telur asin dan aduk sampai rata. Masak sebentar dan matikan programming interface.
gampang kan membuat menu bekal makan siang Telur Asin dan Orak-Arik Sayur yang Enak ini selamat mencoba
0 comments:
Post a Comment